Kamis, 21 Mei 2015

Pilihan Ganda

1. Pernyataan di bawah ini yang merupakan ciri jaringan parenkim adalah...
A. dinding sel tipis dan mempunyai organela sel lengkap
B. bagian sudut dari dinding sel mengalami penebalan
C. seluruh bagian sel menebal
D. merupakan sel mati
E. selalui berisi kloroplas

2. Jaringan parenkim yang berklorofil dinamakan ....
A. sklerenkim
B. klorenkim
C. kolenkim
D. skleresida
E. epidermis

3. Lapisan kutikula daun dan duri pohon Kaktus saguera merupkan bentukan dari jaringan....
A. pengangkut
B. endodermis
C. parenkim
D. epidermis
E. penyokong

4. Aktivitas titik tumbuh sekunder akan mengakibatkan....
A. bertambah panjangnya akar
B. bertambah panjangnya batang
C. bertembah besarnya batang tanaman
D. terbentuknya peristiwa diferensiasi dan spesialisasi
E. bertambahnya lebarnya daun

5. Berikut ini adalah jaringan pada daun, kecuali.....
A. palisade
B. epidermis
C. spons
D. silinder pusat
E. pengangkut

6. Jaringan yang berfungsi sebagai jaringan penguat adalah....
A. endodermis
B. epidermis
C. kambium
D. kortex
E. silinder pusat

7. Jaringan yang membatasi antara kortex dengan silinder pusat adalah....
A. endodermis
B. floem
C. feloderm
D. felogen
E. parenkim

8. Jaringan pada tumbuhan yang bersifat kedap air adalah...
A. parenkim
B. sklerenkim
C. kolenkim
D. kambium
E. gabus/empulur

9. Di bawah ini merupakan modifikasi jaringan epidermis, kecuali....
A. lentisel
B. kutikula
C. bulu akar
D. sklereid
E. stomata

10. Jaringan parenkim/parenkim pada daun adalah....
A. jaringan epidermis dan endodermis
B. jaringan kolenkim dan sklerenkim
C. jaringan palisade dan spons
D. jaringan pengangkut dan spons
E. jaringan penyokong dan kolenkim

11. Pada tumbuhan yang sudah tua terdapat sekumpulan sel yang mendesak jaringan lain sehingga membentuk celah yang disebut lentisel yang berasal dari jaringan....
A. pengangkut
B. kambium
C. parenkim
D. epidermis
E. endodermis

12. Pengertian lingkaran tahun adalah....
A. aktivitas kambium ke luar membentuk xilem, ke dalam membentuk floem
B. aktivitas kambium ke luar membentuk  floem, ke dalam membentuk xilem
C. aktivitas kambium ke luar membentuk  epidermis, ke dalam membentuk endodermis
D. aktivitas parenkim ke luar membentuk  epidermis, ke dalam membentuk endodermis
E.  aktivitas parenkim ke luar membentuk  endodermis, ke dalam membentuk epidermis

13. Baobab merupakan tumbuhan raksasa Australia yang yang berusia ribuan tahun. Gari gejala tersebut dapat dianalisis antara lain...
  1. transpirasinya lebih rendah dari fotosintesis
  2. jaringan meristem aktif membelah
  3. kambium aktif membelah
  4. tumbuhan itu tidak dapat menggugurkan daunnya
  5. pada daun terdapat organ khusus untuk menyimpan air.
Analisis yang paling tepat adalah....
A. 1, 2, 3             B.  2, 3, 5            C. 1, 3, 4                 D. 1, 2, 3                E. 3, 4, 5

14. Kambium yang terdapat di antara xilem dan floem dinamakan...
A.  kambium intrafaskuler
B.  kambium interfase
C.  perikambium
D.  perikambium gabus
E.  prokambium

15. Tumbuhan rami dapat dimanfaatkan untuk pembuatan tikar sebab batang maupun daunnya memiliki jaringan.....
A. parenkim
B. sklerenkim
C. kolenkim
D. kambium
E. gabus

16. Fungsi plasmodesmata adalah....
A. menerima dan meneruskan rangsang
B. tempat pertukaran zat dari sel yang satu dan sel yang lain
C. penghubung antara sel yang satu dan sel yang lain
D. tempat transpor protein
E. untuk memperbanyak sel

17.  Bertambah besarnya akar dan batang disebabkan oleh...
A. perkembangan akar dan batang
B. hasil aktifitas kambium
C. hasil aktivitas jaringan meristem apikal
D. pembelahan jaringan pengangkutan
E. hasil aktivitas kambium gabus

18. Pertumbuhan kambium gabus (felogen) pada tanaman dikotil adalah...
A. ke arah luar membentuk floem dan ke arah dalam membentuk feloderm
B. ke arah luar membentuk feloderm dan ke arah dalam membentuk floem
C. ke arah dalam membentuk floem dan ke arah luar membentuk xilem
D. ke arah dalam membentuk xilem dan ke arah dalam membentuk floem
E. untuk membentuk empulur

19. Jaringan meristem terdapat pada ...
A. seluruh bagian tubuh tanaman
B. jaringan parenkim
C. jaringan pengangkut
D. ujung akar dan ujung batang
E. jaringan epidermis

20. Isian tabel berikut yang benar adalah....


Option
Organ
Jaringan yang dimiliki
A
Akar
Epidermis, endodermis, kortex, stele, pengangkut
B
Batang
Epidermis, endodermis, kortex, stele, pengangkut
C
Daun
Epidermis, endodermis, kortex, stele, pengangkut
D
Buah
Epidermis, parenkim, kortex, stele
E
Biji
Epidermis, parenkim, kortex, pengangkut



Essay
1. Sel merupakan penyusun terkecil secara struktural dan fungsional penyusun makhluk hidup, jelaskan pernyataan tersebut !
2. Jelaskan fungsi membran sel
3. Ribosom adalah  salah satu organel penyusun sel, jelaskan fungsinya
4. Organel apakah yang berfungsi untuk sintesis protein dalam sel ?
5. Buat danjJelaskan tabel perbedaan tumbuhan dan sel hewan !


0 komentar:

Posting Komentar

Subscribe to RSS Feed Follow me on Twitter!